. Cara backup dan restore kontak di hp xiaomi (full) - IME Android -->

Cara backup dan restore kontak di hp xiaomi (full)

Konten [Tampil]

Mencadangkan dan Pulihkan No Hp - Cara backup dan restore no telp di Hp Xiaomi, backup dan restore nomor hp merupakan hal yang sangat penting, tetapi tidak jarang dari kita melupakannya.

Jelas berakibat kehilangan nomor telp penting yang ada di ponsel anda. Cara backup dan restore sangat mudah, tetapi karena lupa atau terburu-buru kadang mengakibatkan hal yang cukup serius.

Apa bedanya dengan mencadangkan aplikasi?

Ini sedikit berbeda, meskipun aplikasi juga penting tetapi dalam hal ini pastinya nomor telp jauh lebih penting. Alasannya sederhana, mungkin app jika lupa backup bisa mencarinya dan download kembali via playstore, gratis.

Tetapi berbeda jika nomor hp, setelah terhapus dan tidak bisa mengembalikannya. Maka cuma ada 1 jalan, yakni menanyakan kembali pada pemilik nomornya.

Dan payahnya jika pemilik nomor hp tersebut berbeda kota dengan anda, sehingga untuk dapat menyimpan nomornya kembali harus menunggu menghubungimu.

Dan pertanyaan-nya dari ribuan nomor telp yang tersimpan di hp kamu, akan membutuhkan berapa lama untuk sampai terkumpul semua dan kembali pulih jika harus menanyakan dan menyimpan satu persatu?

Ini akan merepotkan, terlebih lagi apabila orang tersebut termasuk yang akan mampu mempengaruhi keuangan anda. Tentu sangat disayangkan.


Hal - hal yang dapat menyebabkan kehilangan nomor hp.


Ada beberapa faktor yang dapat membuat anda kehilangan data penting, atau nomor hp yang ada di hp xiaomi anda.

Hard reset / factory reset, ini merupakan sebuah proses mengembalikan hp kedalam pengaturan pabrik. Sehingga ponsel akan di kembalikan kedalam kondisi awal setelan pabrik.

Selain itu, menjual hp/di jual., terkadang ketika akan menjualnya lupa melakukan backup terlebih dulu semua kontak yang ada di smartphone tersebut.

Pastinya akan dihapus oleh pemilik barunya, jadi sebelum menjualnya pastikan anda telah memindahkan semuanya ke memori external.

..Namun bagaimana cara menyimpan-nya secara bersamaan dan secara keseluruhan? Berikut langkahnya..

Baca juga
Cara full backup dan restore aplikasi dan kontak di hp xiaomi
Cara menghapus Mi claud yang lupa sandi

    Cara menyimpan seluruh nomor hp dan memindahkan ke microSD atau akun Google

    Mudah saja, ada dua cara yang pertama menggunakan aplikasi dan kedua langsung memanfaatkan fitur di hp tersebut, berikut cara yang langsung di hp.
    • Pertama,silahkan masuk ke kontak telepon anda dan terdapat deretan nomor hp.
    Cara mencadangkan seluruh nomor hp
    Full backup

    • Berikutnya pilih tiga titik pada bagian pojok kanan atas seperti yang di tunjuk nomor 1 pada gambar. 
    • Selanjutnya pilih "import/export kontak" seperti yang di tunjuk nomor 2.
    • Lalu proses exprot pilih "Export ke penyimpanan", dan pastikan di memori external agar ketika hp hard reset tidak ikut terhapus. 

    Backup semua nomor hp

    • Berikutnya akan ada pesan pop up, silahkan pilih "Oke" dan tunggu hingga proses export selesai. 
    • Setelah selesai anda dapat melihatnya di file manager anda dengan extensi file backup kontak ". Vcf" seperti yang di tunjuk nomor 5.
    • Selesai,jika sudah menjadi file vcf anda bisa langsung upload ke akun google drive. 

    Artinya semua nomor hp yang ada di ponsel anda sudah di cadangkan, dan kapanpun anda dapat memulihkan.


    Cara memulihkan / Import nomor hp dari memori atau google . 

    • Pertama silahkan seperti langkah di atas, silahkan anda ke kontak, pilih tiga titik pojok kanan atas kemudian pilih "Import export kontak". 



    • Pada menu export import , silahkan pilih "import dari penyimpanan" Seperti yang di tunjuk nomor 1.
    • Berikutnya pada nomor dua terdapat opsi tempat dimana anda menyimpan file vcf hasil export, karena di simpan pada memori internal lalu pilih "Akun mi", namun sebaliknya jika cadangkan di akun google bisa memilihnya sesuai yang di gunakan.
    • Lalu akan ada notifikasi, silahkan pilih "Oke" untuk memulainya, dan tunggu hasilnya kontak nomor hp anda akan pulih kembali. 
    • Selesai


    Penutup
    Mudahkan? Cara export dan import nomor hp di ponsel xiaomi.

    Nah saran saya jika anda akan menyimpan file cadangan /backupan gunakan memori external atau akun google, jadi ketika ponsel di reset ke pengaturan pabrik file tersebut tidak ikut terhapus. Sekian dari kami, semoga bermanfaat dan terimakasih. 

    Iklan Atas Artikel

    Iklan Tengah Artikel 1

    Iklan Tengah Artikel 2

    Iklan Bawah Artikel