. 3 Cara screenshot xiaomi 6A mudah tanpa aplikasi tambahan. - IME Android -->

3 Cara screenshot xiaomi 6A mudah tanpa aplikasi tambahan.

Konten [Tampil]

IME android - Cara screenshot xiaomi 6A , Membahas tentang cara screenshot ini memang tidak hanya ada pada xiaomi 6a saja, melainkan hampir semua hp android dibekali dengan fitur tersebut.

Fungsinya sangat banyak sehingga kita dapat mengambil foto tampilan yang ada pada ponsel menjadi format jpg serta membagikan ke teman atau komunitas.

Bukan hanya itu saja, pengguna dapat melakukan dokumentasi tanpa harus melakukan pengisian ulang.

Contohnya, jika sedang melakukan penelusuran sebuah web/ Browsing, Saat itu sudah menemukan artikel yang cocok . Ketika itulah anda dapat melakukan dokumentasi hanya dengan melakukan Screenshot hp xiaomi 6A Anda.

Disamping itu, fungsi dari screenshot adalah mengambil gambar semua halaman yang anda kunjungi , termasuk aplikasi. Melalui screen capture dapat mengabadikan jejak digital seseorang dalam sebuah percakapan whatsapp , sms, BBM dan lainya.

Screen capture pada umumnya dapat menghasilkan dua jenis gambar yaitu , screenshot panjang dan screenshot pendek.

  • Panjang artinya gambar yang anda hasilkan akan memanjang sesuai dengan batas yang anda tentukan sendiri, sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan area gambar.
  • Pendek yakni melakukan screen capture hanya pada sebatas ukuran layar xiaomi 6 anda / menyesuaikan dengan lebar layar sebuah ponsel (Area yang di tampilkan.

Cara Screenshot Xiaomi Redmi 6A tanpa aplikasi tambahan.


Banyak cara yang dapat dilakukan, tetapi yang akan saya bahas disini adalah screenshot Xiaomi tanpa aplikasi tambahan. Jika Pada artikel lain menyebutkan 5 cara screen capture Xiaomi Redmi 6A , Bahkan 10 Cara, saya kira ini sah saja .

Tetapi yang pastinya untuk secara default nya hanya dapat menggunakan 3 cara, Menggunakan Tombol kombinasi, menggunakan sapu layar, dan fitur quick ball.
Baca Juga : Spek dan Harga Xiaomi Note 6 Pro

1. Screenshot Xiaomi 6A menggunakan 3 Jari Atau Menyapu Layar.


Pada teknik ini merupakan yang paling dianggap sebagai  termudah, cukup mengusap layar menggunakan tiga jari secara bersamaan kemudian akan secara otomatis tersimpan di galeri.

Berbeda jika menggunakan tombol, bahkan  kemungkinan tombol yang sering di tekan menjadi aus berpotensi rusak.

Cara ini hanya dapat dilakukan pada MIUI 8, 9, 10 saja kesimpulanya adalah pada xiaomi 6A sudah pasti Bisa bukan?

Cara mengaktifkan screenshot usap 3 jari.

Yang pertama silahkan masuk ke menu Hp xiaomi , kemudian pilih "Pengaturan".
Scroll kebawah Pilih "Additional Setting" dan Cari "Screenshot " Dan aktifkan " Mengusap 3 Jari" dan simpan.

Cara menggunakannya:
Pilih area, tentukan halaman yang akan anda ambil gambarnya, jika sudah temukan cukup usapkan 3 jari menyapu layar dari atas kebawah.

Jika terdengar suara shutter dan layar hp serta berkedip artinya sudah berhasil, cek hasilnya di galeri ponsel.

Baca Juga : 6 Hp Xiaomi Dengan RAM 4GB Harga Murah

2. Screenshot Dengan Cara menggunakan Quick Ball.


Quick ball mungkin awalnya cuma bisa ditemukan di iphone, namun saat ini sudah dapat ditemukan pada beberapa ponsel xiaomi sebagai fitur default atau bawaan yang bisa di aktifkan sebagai bola pintasan menu.

Dengan menggunakan Quick Ball pengguna dapat secara cepat melakukan kembali ke menu, Screenshot, membersihkan / menutup aplikasi sedang berjalan (Multi   tasking) beserta mengunci layar tanpa menekan tombol  power.

Untuk bisa melakukan Screen capture via Quick ball, pengguna harus mengaktifkan terlebih dulu.

Cara aktifkan Quiq Ball xiaomi

  • Yang pertama silahkan masuk "Menu" kemudian pilih "Settings".
  • Pada menu setting silahkan pilih "System & Device" dan cari "Additional Settings".
  • Setelah itu cari "Quiq Ball" dan pilih menu tersebut, kemudian aktifkan dengan cara geser "Turn On Quiq Ball ".

Setelah aktif , terdapat bayangan Bola melayang yang  ada pada setiap halaman ponsel , jika kita tap akan muncul seperti gambar di bawah.
cara screenshot Xiaomi 6A dengan Quiq Ball


Cara menggunakannya cukup mudah, yang pertama silahkan temukan area yang akan diambil gambarnya.Jika anda sudah tentukan , contohnya screenshot percakapan whatsapp selanjutnya tinggal ketuk quick ball dan pilih logo gunting.

Setelah selesai atau berhasil lalu akan terdengar suara shutter , dan kedipan layar smartphone anda, untuk hasilnya dapat  lihat  galeri.


Baca Juga : Cara melihat tipe dan Spesifikasi Hp Xiaomi

3. Screenshot menggunakan tombol kombinasi.


Cara yang ketiga adalah yang paling umum digunakan pada pengguna ponsel, bagi smartphone yang belum di lengkapi dengan 2 fitur diatas maka dapat menggunakan langkah ini.

Tidak untuk Xiaomi 6A yang sudah dapat menggunakan usap dan quiq ball, tetapi bukan juga tidak bisa menggunakan dengan tombol kombinasi.

Menggunakan metode ini memiliki beberapa kelemahan , Jika menekan tombol tidak bersamaan maka kemungkinan tidak dapat bekerja dengan baik.

Artinya harus benar benar bareng ketika menekan tombol, kelemahan lainya adalah kemungkinan potensi rusak pada tombol yang di sebabkan sering ditekan.

Apapun itu pastinya di kembalikan pada anda, jika anda lebih suka dengan cara ini mudah kok cukup dengan tekan "Tombol Power dan Volume Down" secara bersamaan.

Jika layar berkedip dan terdengar suara shutter , artinya proses screenshot sudah berhasil anda dapat mengecek hasilnya di galeri.

Penutup
Demikian artikel saya kali ini tentang cara  screenshot Xiaomi 6A, semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel