. Mengatasi Kamera Hp Error tidak berfungsi dengan baik. - IME Android -->

Mengatasi Kamera Hp Error tidak berfungsi dengan baik.

Konten [Tampil]

Cara mengatasi Kamera Error - Kamera adalah salah satu fitur wajib pada smartphone sebagai penunjang pekerjaan atau hanya sekedar menyalurkan hobi. Berfoto membidik objek indah, atau hanya sekedar Selfi dan mengabadikan momen dengan keluarga.

Sayang sekali jika kamera smartphone error atau tidak berfungsi, banyak hal yang terlewatkan..

Bahkan banyak sekali saat ini mereka yang menggunakan perangkat nya untuk membuat vlog video dan diupload ke YouTube sebagai creator.

.. Menghasilkan dollar lewat youtube bukan hal yang tidak mungkin hanya modal kamera smartphone saja.

Tentu akan menjadi pengalaman buruk ketika kamera hp error, atau rusak. Banyak faktor penyebab kamera hp tidak berfungsi, mulai dari hardware sampai sektor software.

Bagaimana Cara mengatasi kamera hp Error?


Cukup mudah mengatasi kamera hp error / rusak, perbaikan mengganti komponen lensa tidak dapat dihindari ketika memungkinkan. Untuk memutuskan ganti harus terlebih dulu di cek oleh ahlinya , Anda dapat menghubungi service center terdekat.

Penyebab lensa rusak cukup beragam seperti, terjatuh, kena air, kena minyak dan lain sebagainya. Bila dari riwayat penggunaan tidak pernah mengalami hal tersebut maka saya sarankan untuk memperbaikinya menggunakan langkah sederhana berikut.
Mengatasi kamera hp error tidak merespon

1.  Restart  Smartphone Untuk refresh


Pada saat akan menggunakan kamera ponsel, tiba-tiba terdapat notifikasi " Sayangnya kamera ponsel tidak dapat terhubung".

Untuk teknik sederhana untuk memperbaikinya adalah melalui mengistirahatkan sementara, melalui reboot ponsel menjadikan sistem beristirahat dan melakukan recovery sistem secara sederhana.

Apabila smartphone tidak mengalami masalah serius, hal ini dapat membantu memulihkan kamera error karena secara struktur akan kembali seperti semula serta perangkat lebih segar.

Langkahnya, silahkan matikan melalui menekan tombol on / off , tunggu hingga daya mati. Selanjutnya , lepas tray kartu SIM dan Memori eksternal apabila memungkinkan copot baterai dan istirahatkan sejenak.

Nyalakan kembali , dan test.

2. Menghapus Cache Aplikasi Kamera.

Ini berlaku pada kamera depan atau belakang, salah satu termudah sebelum mengarah ke ganti lensa atau proses lainya ada baiknya menggunakan teknik hapus cache aplikasi.

Kamera tidak dapat beralih tidak hanya terjadi pada ponsel asus, oppo, xiaomi , melainkan bisa saja terjadi terhadap samsung maupun infinix.

Penyebab kamera hp tidak berfungsi diantaranya karena file cache yang telah menumpuk pada aplikasi. Untuk itu bisa kamu coba dengan menghapusnya, berikut cara membersihkan cache.

Cara hapus cache terdapat ada aplikasi kamera, berikut langkahnya. 

  • Pertama Buka menu , kemudian pilih "Setting" di hp android kamu.
  • Selanjutnya pilih "Setelan tambahan , Management aplikasi".
  • Kemudian "Pilih Semua", dan scroll temukan "Aplikasi Kamera".
  • Klik app tersebut, dan pilih"Paksa berhenti", setelah itu pilih "Hapus data"

Anda juga dapat menggunakan aplikasi tambahan untuk membantu membersihkan cache ponsel, selain itu dapat menjadikan perangkat tambah ringan.

Setelah menghapusnya, silahkan cek kamera untuk Selfi maupun memotret. Bila kamera handphone masih mengalami masalah dapat mencoba tahap selanjutnya.

Baca juga, Fungsi Cache dan manfaat menghapusnya

3. Menginstal Aplikasi Anti virus


Tidak menutup kemungkinan file crash yang disebabkan oleh gangguan pihak luar, dalam hal ini virus hp android.
File terinstall pada sistem android dapat rusak yang menyebabkan lensa tidak dapat bekerja.

Alasannya sederhana, lensa adalah hardware dan membutuhkan software sebagai nyawa atau motor. Dan bisa dibayangkan jika script di dalamnya berantakan.

Cara memperbaiki kamera hp error ini dapat dicoba menggunakan antivirus. Silahkan download dan install, lalu scan perangkat hingga selesai.

Pemilihan jenis aplikasinya cukup banyak kok, gratis. Jika ingin mendapatkan proteksi yang lebih, anda bisa memilih Aplikasi anti virus yang premium.


4. Install Aplikasi Kamera eksternal. 


Secara default setiap ponsel sudah dibekali dengan aplikasi kamera bawaan, tetapi apabila cara mengatasi error seperti di atas belum membuahkan hasil, maka bisa melalui penggunaan app eksternal.

Hal ini memungkinkan sebagai analisa, apakah hardware atau software yang telah abnormal.

Banyak jenis apps yang bisa anda unduh via google play, bahkan memungkinkan mampu memberikan kualitas gambar jepretan lebih baik daripada bawaan.

Sebut saja google cam, disebut sebagai aplikasi kamera terbaik yang bisa di adopsi ke berbagai perangkat.

Permasalahan autofocus kamera hp tidak berfungsi akan teratasi dengan bantuan gcam.

Baca juga, cara install google camera di hp xiaomi 5A tanpa root. 

5. Mereset handphone ke pengaturan pabrik. 


Tahap selanjutnya untuk memperbaiki kamera handphone tidak berfungsi bisa melalui jalan reset ulang. 

Memang sedikit beresiko, pasalnya dengan hard reset maka perangkat akan dikembalikan secara menyeluruh kedalam pengaturan pabrik.

Yang artinya, perlu banyak pertimbangan mengingat berpotensi kehilangan data, akun dan lain sebagainya. 

Tips 
Melakukan full backup sebelum mereset hp, mulai dari kontak, gambar dan pastikan mengingat sandi email serta akun lainya. 

Metode ini sangat ampuh mengatasi permasalahan setting, kena virus, sering error, lag, dan lainnya.

Apabila penyebab utama kamera hp tidak berfungsi adalah dari sistem, hal langkah ini sangat memungkinkan mampu menjadi solusi.

1. Mereset via setting. 

  • Pertama silahkan masuk ke Menu, kemudian "Pengaturan > Setelan tambahan". 
  • Scroll dan pilih "Buat Cadangkan dan Reset" lalu pilih "Hapus data aplikasi",maka ponsel akan restart secara otomatis. 
  • Ikuti instruksi registrasi hingga selesai. 

2. Reset via Recovery mode. 

Cara kedua melalui menu recovery mode, untuk dapat masuk mengakses menu tersebut dengan menggunakan tombol kombinasi. Berikut langkahnya..

  • Pertama matikan ponsel, dan nyalakan kembali sambil tekan tombol "Volume bawah + Power". 
  • Berikutnya pilih "Recovery mode > wipe cache partition" Menggunakan tombol home, volume up / down sebagai navigasi. 
  • Tunggu hingga selesai, langkah selanjutnya pilih "Reboot system now". 
  • Setelah berhasil perangkat akan kembali kedalam setting default, dan lakukan konfigurasi dasar seperti hp baru. 


Dari beberapa masalah kamera hp tiba-tiba tidak berfungsi, dengan mengembalikan ke setting pabrik mampu menjadi solusi ampuh.

6. Ganti lensa atau perbaikan.


Dari semua langkah di atas kamera masih tidak dapat beralih atau error, maka kemungkinan lensa pada ponsel sudah rusak.

Itu baru kemungkinan,.. Selain itu soket yang menghubungkannya juga ikut menyumbang. Anda bisa buka cover belakang, cek soket penghubung apabila memungkinkan

Bersihkan karat putih atau jamur, apabila tidak memungkinkan melakukanya sendiri silakan kunjungi service center.

Cara mengatasi kamera hp tidak berfungsi ini cukup rumit, membutuhkan teknik khusus buka cover dan baterai (jika non removable).

Berapa biaya memperbaiki kamera rusak?
Cukup beragam, tergantung dari tingkat kesulitan dan merek hp serta speknya.

Sekian beberapa tips dan cara mengatasi kamera hp tidak berfungsi, semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel