. Cara pasang Google camera Xiaomi Mi A1 Tanpa Root. - IME Android -->

Cara pasang Google camera Xiaomi Mi A1 Tanpa Root.

Konten [Tampil]

Cara pasang Google camera Xiaomi Mi A1, Kali ini saya masih membahas tentang trik xiaomi yang lebih tepatnya tentang trik fotography hp xiaomi. Jika pada artikel sebelumnya saya menulis tentang memasang google camera pada Hp xiaomi 5a tanpa root ,dan pada artikel kali ini pada hp xiaomi mi A1.

Bagaimana xiaomi mi A1 yang secara kualitas gambar sudah bagus dan menghasilkan foto bokeh namun masih dilakukan pemasangan  google camera.

...nah dengan memadukan sisi hardware menggunakan bawaan Xiaomi M A1 kemudian dikombinasikan dengan aplikasi google camera maka mampu menghasilkan gambar yang cukup sempurna.

Google pixel 2 dan pixel XL adalah smartphone yang menjadi juara pada sektor kamera. Bukan karena kebetulan ,namun google pixel memiliki aplikasi google kamera yang mampu memaksimalkan dari kamera tersebut. Dilengkapi dengan teknologi HDR + dan aplikasi dari perangkatnya.

Bagi anda yang memiliki hobi dalam dunia fotografi maka dapat memiliki aplikasi gcam yang biasa digunakan pada google pixel dan dapat di install pada xiaomi m A1 tanpa harus melakukan root terlebih dulu.

Pada umumnya pemasangan aplikasi mod membutuhkan root terrlebih dulu,hal ini memnag cukup merepotkan apalagi di tambah dengan aturan melakukan Unlock bootloader pada hp xiaomi sebelum melakukan root adalh sebuah syarat wajibnya.


Cara install Google Camera pada Hp Xiaomi Mi A1 tanpa Root

Seperti biasa untuk melakukan install aplikasi ini perlu ada beberapa hal yang dipersiapkan   baik dari sisi  aplikasi maupun yang lainya.


  • Yang pertama silahkan download aplikasi Google kamera.
  • Kemudian silahkan nonaktifkan semua metode Lock Screen / pengunci layar pada hp Xiaomi anda apapun jenis dari lockscreen tersebut,pin,pola,smart lock,swipe dan lain sebagainya.

cara pasang google camera pada Xiaomi mi a1 tanpa root


  • Pastikan Hp sudah dalam mode developer serta aktifkan OEM Unlocking serta USB debugging pada halaman Developer Mode.
  • Kemudian Hubungkan Hp anda ke komputer,kemudian jalankan aplikasi google camera dengan Run as administrator.

cara install aplikasi google camera

  • Selanjutnya muncul tiga pilihan pada aplikasi,Silahkan pilih install Driver .
  • Tunggu hingga install selesai ,jika sudah berhasil ,kemudian Pilih opsi ke Enable HAL3,EIS dan Install GCam kemudian tunggu hingga smartphone kembali nyala dan pastikan Hp dan laptop tetap terhubung.
  • Setelah nyala kemudian masuk ke google camera.

cara install aplikasi google camera pada xiaomi


  • Kemudian masuk ke pengaturan google camera,pilih button.

cara install google kamera pada hp xiaomi


  • Selanjutnya pastikan  pada bagian HDR+ Parameters telah menggunakan pengaturan Super High,aktifkan Potrait  Improve Photos in Low Light,Mode, Use ZSL,,Show dirty lens warning, dan ubah pengaturan HDR+ Image Quality menjadi 100%.
  • Selanjutnya silahkan Keluar dari Google Camera kemudian masuk ke App Info dari aplikasi dan tekan tombol Force Stop.

Source : https://jurnalapps.co.id/di-xiaomi-mi-a1-inilah-cara-pasang-google-camera-tanpa-root-13405 

Kini kalian sudah bisa menggunakan Google Camera di Xiaomi Mi A1.
Demikian artikel saya kali ini tentang cara install aplikasi google camera pada hp xiaomi Mi A1 tanpa root semoga bermanfaat,

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel