. Cara cek Hp android masih bagus atau tidak [Full sampai mesin nya] - IME Android -->

Cara cek Hp android masih bagus atau tidak [Full sampai mesin nya]

Konten [Tampil]
Cara cek hp android masih bagus atau tidak-  Pengecekan kualitas hp bekas yang masih bagus atau tidak sebenarnya sangat mudah. Tetapi diwajibkan harus teliti dan tidak terburu-buru supaya lebih maksimal dalam pengecekannya.

Hal ini sangat penting bagi kalian yang akan membeli hp second, kecuali anda bertransaksi online dan tidak menyempatkan untuk bertemu langsung sebelum deal.

Smartphone salah satu produk yang bisa kita katakan wajib dimiliki oleh manusia saat ini. Karena mengingat fungsinya sudah sangat komplek tidak hanya untuk komunikasi saja.

.. melainkan berbagai fungsi bisa kita dapatkan menggunakan aplikasi tambahan. Seperti menjual,membeli, memesan, mencari informasi, dan masih banyak lagi fungsi dari smartphone.

Tidak jarang terjadi jual beli hp bekas, dalam hal ini penjual yang tidak jujur berusaha menjual hp nya dengan cara menutupi kekurangannya. Jelas sebagai pembeli sangat dirugikan. Untuk itu tips dalam membeli hp bekas  dan cara cek hp masih bagus atau tidak bisa anda simak dibawah ini.

Tips Dan cara cek hp android masih bagus atau tidak

Tips cek Hp bekas

Ada beberapa langkah Sebagai cara mengecek hp android masih bagus atau tidak yang dapat kamu lakukan ketika akan beli ponsel second.

Layar

Mulai dari cek bagus atau tidak layar, karena Sebagai display utama untuk proses input dan output. Pada bagian layar kita bisa mengecek sensitivitas, dead piksel, hingga jenis yang digunakan dan memastikan masih asli atau tidak.

Baterai

Baterai berfungsi seagai penampung daya perangkat. Kondisi baterai bagus atau tidak dapat di pastikan terlebih dulu sebelum membeli hp. Poin yang di cek umumnya , Jenis baterai ( Asli atau tidak ) Kemampuan lama pengisian dan masa pakai. Biasanya ponsel hp android second sudah memakai baterai abal-abal kualitasnya akan cepat rusak.

Kondisi fisik.

Kamu bisa memastikan kondisi fisik,cacat ,baret seluruh bodi. Tampilan perangkat yang akan di beli diharapkan masih bagus dan tidak mempunyai cacat parah.

Adaptor charger

Merupakan salah satu komponen yang kerap kali dilupakan saat mengecek hp. Jika beli hp Oppo Bekas , pastikan menggunakan charger original , sudah fast charging ( Jika Ponsel dibekali fitur tersebut) hingga mengetes pengisian

Untuk lebih lengkap, berikut poin cek Kondisi hp masih bagus atau tidak .
  • Pastikan semua aksesoris masih dalam kondisi original dan lengkap, mulai dari handset, baterai, casing, dan charger. 
  • Masih memiliki riwayat pembelian yang ditandai dengan kwitansi, dus book dan lainya jika ada. 
  • Pastikan semua fungsi masih bekerja dengan baik dan optimal dengan melakukan pengecekan sederhana seperti, cek slot socket charger dan koneksinya dengan cara menghubungkan langsung ke listrik (Charging), Tes speaker optimalkan hingga level suara paling kenceng apakah masih sember atau masih jernih. 
  • Cek kamera dengan teliti dengan cara ambil gambar langsung dari kamera depan ataupun kamera belakang. 
  • Cek microphone untuk alternatif bisa di cek dengan cara merekam suara. 
  • Cek semua socket mulai dari, jack audio, slot charger dan lainya. 
  • Periksa segel dan tiap tepi dari smartphone. 
Cara pengecekan hp sederhana diatas mengandalkan kemampuan kalian dalam menganalisa. Kalian juga bisa memanfaatkan engineering mode pada perangkat tersebut. Mode pemeriksaan fitur smartphone yang dimiliki hampir semua merek. Samsung, Realme, Vivo, Oppo, Xiaomi dan lain sebagainya.

Pastikan tidak melewatkan untuk mengecek kondisi fisik dari body smartphone itu sendiri mulai dari lecet lecet body, layar dan lainya.

Secara umum dalam melakukan pengecekan hp bekas mungkin menggunakan cara diatas tapi perlu di ingat bahwa saat ini banyak beredar hp dengan edisi super copy, atau palsu nah hal ini perlu menjadi perhatian khusus supaya tidak tertipu penjual nakal. 

Baca juga

Cara cek Kualitas Hp android bekas menggunakan kode. 

Mungkin jika secara fisik belum mewakili kualitas dari hp bekas yang akan anda beli maka bisa sebagai alternatif melakukan pengecekan menggunakan kode rahasia, setiap smartphone memiliki kode khusus yang dapat dilakukan untuk mengecek secara keseluruhan.

Kode Cek hp Xiaomi. 

  • Kode xiaomi :  *#*#6484#*# Untuk pengecekan pada hp xiaomi dimana di dalamnya terdapat berbagai fitur penting yang bisa anda lakukan untuk testing seperti, test screen, test light sensor, test layar sentuh, test LED, Test Keyboard, test proximity sensor,test vibration atau getar, test sim card, test version. 
  • Kode xiaomi :  *#*#6484#*# Berfungsi untuk Tes MP3 playback cek sound audio pada hp xiaomi. 
  • Cek dengan kode rahasia Hp Xiaomi : *#*#273282*255*663282*#*#* Kode ini berfungsi untuk melakukan backup semua file yang terdapat didalamnya, sehingga secara fungsi pengecekan untuk kualitas hp sendiri tidak mewakili. 
  • Kode Rahasia Berikutnya: *#*#197328640#*#* Kode ini berfungsi untuk melakukan mode test pada hp xiaomi. 
  • Kode rahasia xiaomi : *#*#1111#*#* FTA software version Foult Tree Analisis yaitu aplikasi yang berfungsi menganalisa seluruh yang ada pada hp xiaomi anda
  • Kode Hp xiaomi : *#*#1234#*#* Fungsinya Untuk melihat PDA versi firmware yang di gunakan pada smartphone tersebut.
  • Cek kode  : *#*#232339#*#* Fungsinya untuk mengetes wireless pada Hp xiaomi.
  • Kode untuk hp xiaomi : *#*#0842#*#* Untuk tes fungsi dari lampu flash dan getaran hp xiaomi.
  • Kode rahasia Hp Xiaomi :  *#9090# Berfungsi untuk mendiagnosa konfigurasi.Untuk selengkapnya kode rahasia hp xiaomi bisa anda baca di : Kode rahasia hp xiaomi lengkap. 
Itulah beberapa kode alternatif untuk mengecek kualitas hp bekas. Dengan kode kode tersebut maka anda dapat melihat bagus atau tidak dari hp tersebut. 

Kode untuk cek hp bekas merek samsung.

Bukan hanya xiaomi tetapi samsung juga memiliki kode rahasia yang dapat di akses dengan mudah hanya dengan melakukan dial number, untuk kode ini juga bisa membantu anda dalam mengecek kualitas hp samsung second dengan akurat. 
  • Kode *#2664# berfungsi  untuk pengecekan layar Hp android samsung, dengan kode ini anda dapat melihat kualitas layar hp samsung. 
  • Kode *#2663# fungsinya untuk melihat atau cek Touch screen version Hp Android Samsung.
  • Kode *#0673# Kode rahasia untuk cek Melodi  Hp android samsung, cek speaker  dengan mudah. 
  • Kode *#0842# untuk mengecek kualitas getar pada hp samsung. 
  • Kode *#*#4636#*#* kode ini untuk mengecek informasi gadget, menampilkan statistik penggunaan hp, dan aplikasi. 
Nah untuk selengkapnya cara cek hp samsung menggunakan kode rahasia. Mengetahui kerusakan hp secara cepat,mendeteksi fungsi dari semua fitur agar tidak tertipu saat membeli hp Bekas.

Artikel lain
Itulah beberapa tips dan trik yang dapat anda lakukan untuk cara mengecek hp android masih bagus atau tidak, melalui trik diatas bisa membantu anda dalam memilih smartphone second yang berkualitas. 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel