. Perbedaan RAM dan ROM (Jenis, Urutan generasi) - IME Android -->

Perbedaan RAM dan ROM (Jenis, Urutan generasi)

Konten [Tampil]

 Perbedaan RAM dan ROM - Masih banyak pengguna smartphone yang masih bingung dengan keduanya. Tentu berbeda , meskipun secara umum keduanya adalah bentuk dari memori namun dari sisi fungsi sedikit berbeda.

RAM bekerja sebagai media penyimpanan data proses secara sementara sedangkan ROM merupakan media penyimpan yang bersifat tetap.

Tetap secara pengertian ROM juga di sebut sebagai jenis file firmware yang terpasang di sebuah smartphone android.

Peranannya menjadi sebuah otak,atau sumber instruksi ponsel cerdas dalam melakukan / menerima perintah.

Dari penjelasan diatas tentu sudah dapat gambaran penjelasan terkait dengan perbedaan RAM dan ROM.

Keduanya sangat penting, peranannya sebagai penunjang kemampuan dan performa ponsel.

Perbedaan RAM dan ROM.

Perbedaan RAM dan rom
Gambar: pixabay


RAM Kepanjangan dari Random Acsess Memori sebagai media penyimpanan secara sementara. Kemampuan nya sangat bergantung terhadap kapasitasnya. Sehingga dapat di pastikan jika semakin besar ram pada ponsel maka semakin baik pula kecepatan yang di miliki.

Sedangkan ROM kepanjangan dari Read Only Memori , dalam  sebuah komputer adalah media penyimpanan data. Merupakan Suatu memori bersifat permanen. Yakni setiap data yang sudah tersimpan di dalamnya tidak akan mudah hilang.Berbanding terbalik dengan fungsi dan kemampuan RAM yang terpengaruh terhadap arus listrik.

Untuk dapat menyimpan data ke ROM biasanya dapat di lakukan dengan metode tertentu. Contohnya flashing, tetapi sebaliknya data yang ada di dalamnya memiliki sifat " Read " mudah di baca.

Program yang ada pada Rom umunya telah di tentukan ( Sebagai sistem utama) oleh vendor. Yakni sebuah firmware atau piranti lunak. 

Bentuk ROM Pada perangkat ponsel biasanya berbentuk IC dan memiliki beberapa variasi / jenis yang berbeda.

Jenis-jenis ROM dan Urutannya.

Ada beberapa jenis ROM yang bisa kita ketahui secara umum mempunyai fungsi dasar ruang sama, namun berdasarkan karakteristiknya tentu ada perbedaan dari masing-masing nya.

1. MROM.

Mrom

Merupakan jenis memori pertama yang berisi kumpulan data atau instruksi yang sudah di program. Kepanjangan Mask Read Only Memori yang terbilang memiliki harga cukup murah.

2. PROM

Prom

Generasi selanjutnya adalah PROM , Proggramable Read Only Memory. Jenis ini bersifat data di dalamnya hanya dapat di tulis satu kali oleh user.

PROM dan ROM memiliki perbedaan. Yakni ROM telah di bekali program oleh vendor sementara PROM dalam kondisi kosong.

Pembelian PROM memungkinkan harus melakukan memasukan program kedalamnya agar dapat di gunakan.

Pengajuan program biasanya di sebut dengan PROM programmer atau PROM Burner sebagai media menulis progam kedalamnya.

Istilah pengisian nya biasa di sebut juga dengan burning, dan perlu di perhatikan bahwa hanya dapat di isi sekali saja.


3. EPROM

Eprom
Gambar: Amazon

Merupakan jenis memori berbentuk IC yang banyak di gunakan pada smartphone. Kepanjangannya adalah Erasable Programmable Read Only Memory yakni jenis ROM yang mempunyai sifat Read , hapus , dan program ulang.

Karakteristik EPROM yang Programmer dan Read Only memori menjadi  salah satu yang flexible.

4. EEPROM

EEPROM singkatan dari Electrically Erasable and Programmable Read Only Memory yang pada prinsipnya secara karakteristik mirip dengan EPROM.
 
EEPROM bisa menghapus serta diprogram ulang hingga 10.000 kali. Proses hapus maupun pemrograman ulang cukup singkat hanya sekitar 4 hingga 10 milidetik.

Pengguna dapat melakukan hapus data maupun program ulang secara selektif Maupun keseluruhan.

5. Flash Memory

Merupakan salah satu jenis memori yang lebih modern di bandingkan dengan EEPRIM. Dapat di tulis dan serta program ulang dengan waktu yang lebih cepat.

Kemampuannya dapat di hapus dan di program ulang lebih dari 1jt kali siklus.

Dengan adanya fitur ketahanan dan daya tahan memori , NAND Flash mengganti magnet di beberapa pemakaian seperti USB flash Drive.

Lalu bagaimana dengan RAM Apa yang membedakan nya.


Urutan Jenis RAM hp


Perbedaan RAM Dan ROM yang paling mendasar yakni sifatnya. Jika Rom menyimpan data secara tetap tanpa terganggu oleh arus listrik , maka berbeda dengan RAM.

RAM sebagai memori berfungsi sebagai penyimpan data yang bersifat volatile. Yakni menampung semua data proses secara sementara. Sehingga semua data file proses tersimpan di dalamnya akan hilang ketika unit di matikan atau di reboot.

Kemampuan multi tasking pada sebuah perangkat cukup banyak di pengaruhi oleh RAM. Sehingga semakin besar kapasitas RAM maka memungkinkan perangkat akan semakin gesit dan cepat.

Hal ini berlaku untuk smartphone maupun PC. 

Meskipun fungsinya sama, namun dalam sisi versi memiliki perbedaan. Pada pengguna laptop atau PC biasa di kenal dengan jenis RAM DDR2, DDR3,DDR4 dan sebagainya.

Biasanya semakin terbaru dari Veris ram, maka secara kemampuan juga telah mengalami perbaikan dari sebelumnya.

Jenis-Jenis RAM di HP

Karena hp memiliki desain lebih kecil, begitu juga dengan komponen nya. Diantaranya adalah ram pada smartphone  yang memakai jenis LPDDR ,Kepanjangannya Adalah Low power Double Data Rate.
.
Ada 6 jenis RAM Yang di gunakan pada smartphone yakni LPDDR, LPDDR2, LPDDR3, LPDDR4, LPDDR4X, dan LPDDR5.

Baca juga,

1. LPDDR


LPDDR adalah jenis ram yang di gunakan pada smartphone pertama. Banyak terpasang pada berbagai ponsel lawas mulai dari Samsung, Motorola, dan lain sebagainya.

Kemampuannya masih terbatas , sehingga untuk pemakaian saat ini tidak di rekomendasikan untuk penggunaan multitasking berlebih hingga melakukan tugas berat seperti main game dan lainya.

2. LPDDR2

Generasi kedua tentu memiliki perbedaan dengan RAM smartphone pertama. Jenis ini memiliki clock speed lebih cepat dari sebelumnya hingga 266MHz.

Kemampuannya juga memiliki perbaikan dari sektor konsumsi daya yang lebih hemat.

 Beberapa tipe perangkat yang membawa jenis ram ini adalah Samsung Young, Asus Zenfone 5 , Dan masih banyak lagi.

3. RAM LPDDR3

LPDDR3 adalah jenis dari generasi sebelumnya yakni LDDR2. Versi ini di bekali dengan kecepatan transfer data lebar pita lebih baik memungkinkan performa perangkat lebih gesit.

LPDDR3 memiliki arsitektur Prefetch serta terdiri satu kanal 32 bit. Jenis ram ini cukup banyak di pakai pada piranti berbagai merek keluaran lama. Sepeti  Xiaomi MiA1, Samsung S5 dan lain sebagainya.
 

4. RAM LPDDR4

Mulai di perkenalkan pada tahun 2012 silam dengan rate clock speed hingga 4.266 Mbps.
Dinilai mempunyai 1.2 kali lebih cepat di bandingkan LPDDR3 dalam melakukan pekerjaan.

Selain itu dalam konsumsi daya lebih irit, reduksi data sampai 37% lebih rendah. Beberapa device yang membawa jenis ram ini seperti Xiaomi Mi3 5,OnePlus 2 dan lain lain.

5. RAM LPDDR4X

Generasi selanjutnya adalah LPDDR4X yang Kemampuannya 15% lebih cepat dalam melakukan pengolahan data dari generasi sebelumnya.

Dalam melakukan pekerjaan setara dengan sebelumnya, namun dari sisi konsumsi daya lebih irit.

6.RAM LPDDR5

Merupakan jenis ram terbaru serta ram hp terbaik. Kapabilitasnya mendukung segala aktifitas komputasi modern.
LPDDR5 merupakan jenis RAM ideal , mendukung smartphone dengan kemampuan jaringan internet 5G, Kecerdasan buatan (AI) Hingga kebutuhan gaming dengan kinerja lebih optimal.

Jenis ram LPDDR5 Memiliki harga relatif lebih mahal, untuk itu hanya dapat di temukan pada smartphone flagship sepertu Samsung note 10 5G,Samsung galaxy S20+/S20,Asus ROG,Xiaomi Black shark dan lain sebagainya.

Sampai di sini kita telah mengetahui beberapa jenis ram dan rom serta pandangan perbedaan yang sederhana.

Perbedaan RAM dan ROM.


Meskipun keduanya mempunyai fungsi dasar sebagai media penyimpanan namun berdasarkan tugas dapat di bedakan sebagai berikut:

ROM bekerja menyimpan data secara tetap sedangkan RAM hanya bersifat sementara.
Setiap data proses yang tersimpan di RAM akan hilang secara otomatis jika device di matikan / reboot. Sedangkan data yang ada di Rom tidak terpengaruh terhadap arus listrik.

Akhir kata
Itulah perbedaan ROM Dan RAM serta perkembangan jenis generasi yang sudah di rilis.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel