. Cara lengkap mengunci Galery Di Hp Oppo - IME Android -->

Cara lengkap mengunci Galery Di Hp Oppo

Konten [Tampil]

 Cara mengunci Galeri hp Oppo - galery merupakan salah satu tempat penyimpanan gambar pada aplikasi smartphone.

Di sana biasanya terdapat berbagai privasi penggunanya, ya alasan apapun terkadang privasi tersebut tidak ingin di ketahui orang lain.

Opsi nya adalah dengan mengunci Galery supaya lebih aman. Dengan begitu potensi penyalahgunaan dari pihak lain tentu terminimalisir.

Cara mengunci Galery hp Oppo sangat mudah kok, siapapun bisa melakukan nya.

Kunci galeri hp Oppo 

Pada prinsipnya adalah dengan mem-password atau pola galery maka setiap kali akan membukanya membutuhkan verifikasi security code.

Pada saat seseorang tidak bisa melakukan verifikasi kode , maka sudah dapat di pastikan tidak bisa melihat isi galery yang ada di hp Oppo anda.

Banyak pengguna ponsel Oppo yang ingin memproteksi , memberikan pin atau pola pada galery tetapi masih belum mengetahui.

Disini lah saya ingin berbagi teknik lock galery, yakni melindungi foto dengan password.

Menyembunyikan foto yang ada di smartphone hp Oppo memang bukan sebuah keharusan, namun jika secara pribadi juga saya berpendapat bahwa " Sangat penting di kunci ".

Kita tidak tau apa yang akan terjadi pada ponsel yang kita miliki, potensi hilang, potensi rusak atau hal lain yang memungkinkan terjadi berpindah tangan.

Untuk itu, dengan melindungi melalui mengunci Galery foto maka hal tersebut sudah terantisipasi. Ketika smartphone berpindah tangan, seseorang tidak bisa mengakses lihat foto.

Simak penjelasan dibawah tentang cara mengunci foto - foto pada ponsel Oppo.

Artikel lain ,Cara mengunci galeri Hp Xiaomi.

Cara mengunci Galeri hp Oppo.

Cara mengunci Galeri Hp Oppo

Ada dua cara mengamankan galeri foto dan video menggunakan password atau pola di smartphone Oppo

Ada dua cara yang bisa di lakukan untuk pengguna smartphone Oppo ketika akan kunci galeri. Menggunakan aplikasi atau tanpa aplikasi, dan keduanya mempunyai manfaat yang sama yakni mengamankan galeri foto dengan password.

Nah mengapa saya akan menyajikan cara keduanya?

Alasannya, tidak semua hp Oppo sudah di bekali dengan pengunci galeri. Jika ponsel tersebut merupakan keluaran terbaru, maka kamu bisa menggunakan fitur pengunci bawaan.

Namun beberapa tipe keluaran lama belum ada aplikasi bawaan sebagai alat mengunci galeri foto atau video. 

Baca juga, Cara pencarian google dengan gambar di hp.

Cara mengunci galeri hp Oppo tanpa aplikasi.

Teknik yang pertama adalah menggunakan fitur bawaan yang ada di smartphone Oppo.

 Fitur ini tidak hanya peruntukannya mengunci foto dan video saja, melainkan kamu bisa memakainya untuk mengamankan dan memproteksi berbagai aplikasi yang ada pada perangkat dengan password atau pola.

Memang awalnya sedikit ribet, jadi setiap kali akan membuka galeri atau aplikasi penggunanya mengharuskan untuk memasukan pin terlebih dulu supaya dapat masuk.

Tetapi disisi lain sangat penting, memungkinkan semua data Yanga dan pada perangkat akan aman setelah terkunci.

Berikut cara mengaktifkan kunci galeri.

  1. Yang pertama silahkan buka ponsel Oppo dan pilih menu Scurity center pada menu utama.
  2. Setelah pada menu security center, silakan gulir dan pilih menu App Encrypt.
  3. Aktifkan fitur Apps Encrypt harus di aktifkan terlebih dulu, slide dari abu-abu menjadi biru.
  4. Masukan password atau buat pola sesuai yang akan di gunakan.
  5. Setelah selesai ,kamu akan di arahkan ke daftar apps yang telah terinstall pada perangkat. Silahkan aktifkan galeri dengan cara mengubah menjadi biru.
  6. Selesai , silahkan kembali Kem menu utama dan buka galeri untuk Test. Jika telah berhasil maka akan meminta memasukan password atau pola.

Cara Mengunci Galeri Di HP OPPO.

Sedangkan bagi pemilik ponsel Oppo lawas yang belum di bekali dengan apss lock bawaan. Nah kamu bisa mengunduh dan install aplikasi yang bisa di gunakan sebagai alat pengunci galeri.

Pada tutorial kali ini saya menggunakan apps Remo more sebagai simulasi. Berikut langkahnya.

Perikanan download dan install Remo more di smartphone Oppo melalui google play.

Buka aplikasi Remo More yang telah terinstall pada device.

Pilih opsi locker untuk mengunci folder galeri , pada layar selanjutnya pilih gambar pada folder Galeri.

Tandai file sesuai keinginan yang kan di kunci, lalu pilih "lock" untuk mengunci.

Selesai.

Nah mudah sekali, sebenarnya masih banyak lagi aplikasi pengunci galeri ya g dapat di gunakan secara simpel.

Baca juga, 6 Aplikasi pengunci terbaik.

Penutup

Sekian tutorial cara mengunci galeri di hp Oppo, dengan melakukan hal tersebut tentu menjadikan apapun yang ada pada isi galeri ponsel menjadi lebih aman.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel