. Bagaimana Cara perpanjang masa aktif indosat ? - IME Android -->

Bagaimana Cara perpanjang masa aktif indosat ?

Konten [Tampil]
Cara perpanjang masa aktif pulsa indosat - Masih membahas seputaran masa aktif kartu pulsa dan kartu perdana. Menjadi salah satu hal yang terkesan sepele namun sangat penting.

Pasalnya ketika pulsa pada kartu Indosat p kamu miliki sudah tidak aktif , maka berapa banyak yang ada juga tidak bisa di gunakan untuk telp,SMS maupun beli paket internet.

Nah disini saya mau kasih tau beberapa cara perpanjang masa aktif Indosat, mentari,IM3 maupun lainya.

Namun sebelum ke pembahasan cara perpanjang masa aktif Indosat ke lebih  saya lanjut. Disni akan paparkan perbedaan antara masa aktif pulsa dan kartu.

Merupakan dua hal yang berbeda, masa aktif pulsa hanya mempengaruhi pemakaian saldo yang kamu miliki saja.

Jadi secara sederhana,ketika pulsa sudah melewati masa aktif maka ponsel masih dapat terima panggilan,terima SMS tetapi tidak bisa menelpon,SMS.

Hal tersebut lebih ke pulsa yang tidak bisa di gunakan saja.

Sedangkan masa aktif kartu cukup vital, biasanya setelah masa aktif pulsa telah berakhir maka pengguna Indosat memiliki masa tenggang selama 30 hari.

Apabila dalam masa tenggang tidak melakukan pengisian ,secara otomatis nomor IM3,mentari kamu akan di nonaktifkan.

Dan tidak bisa terima panggilan, terima SMS, bahkan tidak mendapat jaringan karena di anggap nomor tersebut sudah tidak di gunakan.

Jadi kesimpulannya apabila masa aktif pulsa sudah berakhir belum tentu kartu sudah mati. Sedangkan ketika kartu perdana sudah tidak aktif maka sudah dapat di pastikan pulsa tidak aktif dan nomor tidak bisa di gunakan.

Cara memperpanjang masa aktif indosat.

Cara memperpanjang masa aktif

Menambah masa aktif relatif mudah, berbeda dengan menghidupkan kartu perdana yang sudah mati.

Jika nomor kartu Indosat yang sudah mati  , kamu dapat menghidupkan kembali dengan datang langsung ke kantor terdekat.

Mungkin akan sedikit repot, untuk itu pastikan kamu menjaga masa aktif IM3 atau mentari yang dimiliki. Jika perlu beli masa aktif Indosat 1 tahun sekalian.

Dan berikut beberapa cara perpanjang masa aktif IM3 ,mentari dan produk Indosat lain.

Cara memperpanjang masa  Indosat kartu dan pulsa Indosat.

1. Mengisi pulsa.


Cara pertama untuk bisa mempertahankan nomor dan memperpanjang masa aktif kartu dan pulsa adalah melalui beli pulsa.

Dengan mengisi ulang maka kamu akan secara otomatis mendapat perpanjangan kartu dan menambah masa aktif pulsa.

Simple bukan ?

Kecuali untuk nomor hp yang sudah mati, kamu tidak dapat melakukan isi pulsa atau menambah masa aktif secara langsung.

Jalan satu satunya kamu perlu mendatangi kantor Indosat terdekat dan mengajukan permohonan mengaktifkan kembali.

Berikut daftar isi pulsa Indosat dan masa aktif yang di dapatkan.

  • Beli pulsa isi 5.000 masa aktif 7 hari
  • Beli pulsa  isi 10.000 masa aktif 15 Hari.
  • Beli pulsa isi 25.000 masa aktif 30 hari
  • Beli pulsa isi Rp.50.000 masa aktif 45 hari
  • Beli pulsa isi 75.000 masa aktif 45 hari
  • Isi pulsa 100.000 masa aktif 60 hari
  • Isi pulsa 150.000 masa aktif 90 hari
  • Isi pulsa 250.000 masa aktif 120 hari
  • Isi pulsa 500.000 masa aktif 120 hari
  • Isi pulsa 1.000.000 masa aktif 120 hari

Dengan melakukan isi ulang,saldo awal akan di tambahkan dengan nominal pulsa baru dan memiliki masa aktif yang sama.

2. Beli masa Aktif.

Cara yang kedua menambah masa aktif yakni dengan membeli.

Beli masa aktif Indosat cukup mudah kok, yakni secara umum menukar sejumlah pulsa dengan masa aktif yang di inginkan.

Jadi kamu tidak perlu isi ulang, yang harus di lakukan adalah cek masa aktif Indosat dan sisa pulsa yang ada melalui *123# atau via aplikasi my Indosat.

Disana kamu bisa melihat sisa pulsa dan memastikan cukup untuk beli masa aktif. Setelah pengajuan membeli masa aktif secara otomatis saldo yang kamu miliki akan terpotong dengan ketentuan sebagai berikut.

  • Paket Aktif3  – Rp.2.000 perpanjangan 3 hari.
  • Paket Aktif14 – Rp.5.000  perpanjangan 14 hari.
  • Paket Aktif30 – Rp.10.000 perpanjangan masa aktif 30 Hari.
Jika kamu mau beli masa aktif pulsa Indosat 20.000 maka harus mengulangi nya paket aktif30.

Apabila ingin perpanjangan untuk 1 tahun, tinggal kali kan saja.

Beli masa aktif Indosat via SMS.
Pertama silahkan buka menu pesan, kemudian buat pesan baru dengan format.

Aktif14 lalu kirim ke 555, tunggu notifikasi pemberitahuan masa aktif telah di perpanjang. Jika berhasil pulsa akan terpotong secara otomatis sesuai harga yang ditentukan.

3. Membeli paket internet atau hebat.


Terkadang kita lupa salah satu cara paling mudah untuk menjaga supaya kartu IM3 ,mentari tetap aktif yakni melalui beli paket internet maupun paket HEBAT.

Salah satu produk Indosat adalah paket nelpon dan SMS, Internet dengan nama paket HEBAT.

Namun sebelum beli paket hebat penggunanya harus melakukan pendaftaran terlebih dulu. Berikut caranya,

Cara registrasi dapat melalui SMS dengan format REG (spasi) HEBAT lalu kirim ke 2020.

Setelah terdaftar kamu sudah bisa membeli paket HEBAT Melalui kode dial atau SMS.

Membeli paket hebat lewat SMS cukup dengan ketik pesan "HEBAT" dan kirim ke 888. Lalu tunggu hingga menerima balasan.

Atau melalui kode rahasia atau dial USSD , caranya ketik *123*888# melalui panggilan telp lalu OK / Call.

Maka kamu bisa mengikuti instruksi selanjutnya untuk mengaktifkannya.

Cara lain menambah masa aktif kartu adalah melalui beli paket data internet.

Kamu bisa menggunakan voucher fisik atau pembelian paket data elektrik, menggunakan dompet digital dana, OVO, maupun ke Marketplace  buka lapak, shopee dan lain sebagainya.

Setelah paket aktif di nomor IM3 maupun mentari, maka secara otomatis kamu telah dapat perpanjangan kartu dan terbebas dari blokir .
Baca juga , Daftar harga paket internet Indosat.  

4. Transfer pulsa.


Alternatif berikutnya untuk memperpanjang masa aktif adalah dengan bagi pulsa atau transfer pulsa.

Indosat memiliki fitur yang sangat menarik, dengan adanya transfer pulsa kamu bisa menambahkan masa aktif tanpa harus beli paket apapun maupun membeli pulsa.

Konsep transfer pulsa ini hampir sama dengan isi ulang elektrik. Yakni penerima akan secara otomatis mendapatkan perpanjangan nomor dan pulsa.

Ada beberapa ketentuan yang perlu diketahui ketika mentransfer pulsa mentari atau IM3 yang wajib di ketahui sebagai berikut.

  • Di kenakan biaya transaksi sebesar 600 rupiah.
  • Saldo tertinggal nomor pengirim minimal 5000.
  • Hanya dapat di lakukan pada nomor Indosat mentari,im3 dan Matrix.

Berikut cara transfer pulsa Indosat ke Indosat.

Pertama buka SMS ,kemudian ketik pesan dengan format "Transferpulsa (spasi) nomor tujuan (spasi) jumlah pulsa " kemudian kirim ke 151.

Contoh
Transferpulsa 085646xxxxx 10000
Kirim ke 151

Kemudian setelah beberapa saat akan terima balasan SMS berisi token. Balas SMS dengan format OK (Spasi) Nomor Token dan kirim.

Contoh : OK 3241 ,lalu tunggu konfirmasi transfer pulsa Indosat telah berhasil .

Ketentuan nominal transfer pulsa dan masa aktif yang didapat.
  • 5.000 – 10.000 dapat perpanjangan 3 hari
  • 10.000 – 20.000 dapat perpanjangan  7 hari
  • 20.000 – 25.000 dapat perpanjangan  15 hari
  • 50.000 – 100.000 dapat perpanjangan  22 hari
  • 100.000 – 150.000 dapat perpanjangan  30 hari
  • 150.000 – 200.000 dapat perpanjangan  45 hari

Penutup
Itulah metode lengkap sebagai cara perpanjang masa aktif pulsa Indosat dan kartu. Dengan memperpanjang masa aktif sisa pulsa maka secara otomatis kartu perdana kamu juga ikut di perpanjang dan terbebas dari blokir atau dinonaktifkan 

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel