. Nomor Layanan Call Center PLN Pesero - IME Android -->

Nomor Layanan Call Center PLN Pesero

Konten [Tampil]

 Call Center PLN (Persero) – tidak ada yang lepas tidak membutuhkan listrik saat ini. Tentu hal tersebut disadari oleh semua orang, buktinya kita dapat rasakan sendiri ketika mati listrik.

Banyak hal yang dapat menimbulkan mati listrik, diantaranya karena maintenance, perawatan ,maupun hal tidak terduga di sebabkan oleh alam.

Dan pihak PLN Persero menyediakan nomor call center pelanggan untuk melakukan panggilan untuk semua pengguna menyampaikan keluhan pelanggan.

Perusahaan Listrik Negara yang akrab di telinga masyarakat dengan nama PLN. Merupakan perusahaan yang mengelola sumber daya energi listrik untuk masyarakat seluruh Indonesia baik berdasarkan perumahaan maupun sektor bisnis.

Bukan tidak mungkin mengalami masalah , mati listrik , gangguan , tagihan maupun masalah teknis yang ada dalam rumah.

Siapapun bisa mendapatkan informasi valid secara langsung dengan menghubungi call center PLN.

PLN Persero

Call center pln

Listrik tidak hanya dipakai untuk menghidupkan lampu penerangan rumah atau jalan saja. Saat ini hampir semua perangkat elektronik maupun berbasis pada tenaga motor membutuhkan daya dari listrik , di rumah , pabrik atau lokasi lain.

PLN dimulai di awal abad ke 19 ketika masa penjajahan belanda. Saat itu dimulai mendirikan pembangkit listrik sebagai pemenuhan kebutuhan perusahaan Belanda.

Sekitar tahun 1942 hingga 1945 setelah Belanda di usir , kemudian terjadi pemindahan kekuasaan ke Jepang. Saat itu secara kepemilikan perusahaan mulai beralih ke Jepang.

Dan terjadi penggantian pemilik pada akhir perang dunia ke 2. Sejarah  Jepang menyerah ke sekutu pada tahun 1945 pemuda Indonesia mulai bekerja pada perusahaan listrik dan gas dan menjadi kesempatan untuk ambil alih perusahaan untuk negara Indonesia.

Mulai dari situlah terbentuk perusahaan listrik milik negara dan perusahan gas negara (PLN &PGN) sampai saat ini. Lalu secara resmi di bentuk pendiriannya pada tanggal 1-01-1965.

Motto PLN sangat menarik, dan terimplementasi hingga saat ini sebagai bukti dan wujud nyata. Electricity For a Better Life menjadi slogan motonya. Listrik untuk kehidupan lebih baik, ya sudah terbukti dengan semua lini kehidupan tidak dapat terlepas dari listrik.

Bagaimana dengan pelayanannya, ketika gangguan , kemana pelanggan lapor?

Nah PLN menyediakan nomor service center sebagai layanan pengaduan , baik melalui saluran telepon atau sosial media.

Masalah gangguan listrik PLN.

Sebagai pengguna listrik hal yang tidak dapat di hindari adalah kejadian mati listrik , lampu rumah mati, tidak dapat menggunakan televisi atau berbagai perangkat elektronik lain yang tidak mempunyai tampungan daya.

Yah, kecuali smartphone ,laptop, atau jenis lainya yang telah di bekali dengan tampungan sebagai bank daya.

Tidak perlu panik pada saat mengalami masalah gangguan listrik, karena kamu bisa melaporkan ke nomor service center atau bersabar menunggu pulih kembali.

Setidaknya kamu harus tau, kapan harus melaporkan masalah listrik dan kapan harus menunggu.

Berikut beberapa jenis masalah gangguan PLN yang menyebabkan listrik mati.

Pemadaman Bergilir.

Pemadaman yang secara bergilir umunya terjadi berdasarkan kebutuhan pihak perusahaan listrik. 

Yakni melakukan pemadaman serentak suatu desa atau wilayah. Biasanya hal ini karena alasan untuk perawatan atau perbaikan.

Hal tersebut sebenarnya sebagai bentuk pelayanan. Justru untuk menuju listrik lebih baik, mulai dari jenis perbaikan kerusakan ,perawatan dan lainnya.

Pemadaman bergilir akan di informasikan secara resmi dari PLN , biasanya surat edaran akan diberikan sebelum pemadaman. 

Jangka waktu mati listrik telah di tentukan ,jam , hari , tanggal supaya pelanggan melakukan persiapan.

Apabila surat edaran telah di terima, maka ketika waktunya tiba pemadaman kamu tidak perlu kontak PLN untuk konfirmasi gangguan listrik hari ini.

Padam karena masalah.

Listrik juga bisa padam karena berbagai masalah tidak terduga yang di sebabkan oleh kejadian alam.

Contohnya kejadian kabel terputus karena tertimpa pohon, kebakaran, kebanjiran maupun berbagai masalah lain yang menyebabkan listrik terpaksa padam.

Artinya apabila hal itu terjadi siapapun bisa menghubungi Nomor darurat PLN ,menanyakan atau konfirmasi.

Belum bayar tagihan.

Pemadaman selain dari masalah Eksternal karena kejadian bencana alam juga bisa di sebabkan oleh belum bayar tagihan.

Khususnya pada pengguna listrik prabayar. Pelanggan bisa tidak akan menerima layanan saluran daya apabila tidak bayar tunggakan.

Umunya sebelum terjadi pemutusan pihak PLN akan memberikan surat resmi pemberitahuan pembayaran tunggakan.

Jika hal tersebut tidak dilakukan , maka akan di lakukan pencabutan sambungan.

Saldo Token listrik habis.

Berikutnya pada penguna listrik PLN pasca bayar. Yakni kamu dapat membeli Token listrik melalui marketplace, internet mobile banking atau penyedia lainya.

Karena, ketika saldo token pada rekening listrik anda habis maka secara otomatis akan padam listrik rumah. Untuk itu isi token listrik setelah ada notifikasi bunyi beep pada kilometer sebelum saldo nol.

Kerusakan teknis dalam rumah.

Penyebab listrik mari hari ini diantaranya adalah karena ada rusak pada saluran rumah anda. Hal ini cukup berbahaya apabila di tangani sendiri, sebaiknya segara lakukan pengaduan PLN online maupun dengan datang langsung ke kantor terdekat.

Apapun jenis layanan produk PLN yang kamu gunakan. 

Jenis Layanan PLN

Setalah mengetahui jenis gangguan masalah PLN, kamu juga harus mengetahui layanan pelanggan PLN terbagi menjadi dua produk.

Pascabayar.

Layanan pascabayar , yakni produk layanan PLN yang menggunakan sistem tagihan tergantung dari penggunaan.

Jenis kilometer berbeda dengan PLN pra bayar. Saat ini pemasangan listrik rumahan pascabayar sudah sangat jarang.

Sistem tagihan akan dilakukan secara bulanan , sehingga pelanggan akan pakai listrik terlebih dulu baru bayar selanjutnya sesuai tagihan pemakaian.

Prabayar / Token

Berbeda dengan pascabayar , penguna layanan listrik prabayar dapat mengatur pengisian sesuai dengan kebutuhan. Biasa di kenal dengan pulsa listrik atau token sebagai metode pembayaran pemakaian.

Jika token habis, secara otomatis akan terjadi pemadaman secara sementara hingga kamu melakukan pengisian token listrik.

Sama halnya dengan cara bayar tagihan listrik melalui bank, mobile Banking. Sistem token juga mempermudah untuk beli ke bebagai platform digital.

Itulah dua jenis Layanan PLN yang dapat di gunakan hingga saat ini.

Baca juga,

Informasi kontak call center indihome

Alamat dan call center Oppo Smartphone.

Lokasi dan service center Indosat

Call Center PLN

Bukan Nomor WhatsApp PLN pengaduan , melainkan saya telah menghimpun berbagai informasi Customer service PLN yang dapat di hubungi 24 jam.

Untuk anda yang memiliki keluhan,bantuan yang terjadi dengan layanan listrik PLN dapat melalui berbagai metode. Secara online atau berbicara langsung dengan CS.

PLN 123

Nomer telp sebagai pusat pengaduan pelanggan biasa di kenal dengan PLN 123.

Kamu bisa menghubungi nomor Call Center PLN Bebas pulsa dengan melakukan dial langsung "123".

Setelah diterima ,berikutnya kamu bisa mengikuti instruksi hingga berbicara dengan Customer service.

Mengubungi Via Virtual Assistan PLN 123.

Selain menghubungi langsung menggunakan hp atau nomor telepon rumah , kamu juga bisa kontak melalui virtual asisten PLN 123.

Melalui situs resminya PLN telah menyediakan fitur chat langsung dengan format seperti dibawah.

Cs Virtual Asisten PLN

Silahkan isi nama ,No hp, alamat E-mail, dan id pelanggan serta di susul isi pesan yang akan di sampaikan.

Setelah selesai , silahkan kirim dan tunggu hingga mendapat balasan.

Nah buat kamu yang akan menghubungi via virtual PLN 123 dapat ke https://web.pln.co.id/kontak-kami#.

Melalui sosial media.

Bukan hanya nomor panggilan dan pesan singkat melalui virtual PLN saja,siapapun bisa menghubungi via Facebook, Twitter.

Twiter : @pln_123.

Silahkan buka Smartphone atau laptop kamu , kemudian buka Twitter.

Berikutnya lanjutkan ke kolom pencarian dan ketik @pln_123. Follow akun Twitter PLN, kemudian kirim pesan .

Melalui Facebook.

Pelanggan juga dapat menghubungi menggunakan Facebook. Sama halnya dengan Twitter , kamu bisa pakai ponsel dan login ke Facebook.

Masuk ke kolom pencarian, PLN 123. Setelah ketemu klik like ,follow lalu kirim pesan terkait dengan keluhan.

Itulah  beberapa cara menghubungi call center PLN. Dan layanan tersebut adalah 24 jam. Sehingga pelanggan dapat melakukan pengaduan masalah, menanyakan produk layanan kapanpun.

Alamat Kantor Pusat:

PT PLN (Persero)

Jl. Trunojoyo Blok M-I No. 135J - Jakarta12160.

Telp: (021 )7251234,( 021) 7261122

Fax: (021 )7221330

Email: pln123@pln.co.id


Service Center PLN Sesuai dengan Daerah.

Selain menghubungi kontak PLN Online, kami juga menghimpun informasi alamat lokasi kantor PLN sesuai dengan daerah.

Pelanggan dapat mendatangi langsung untuk urusan keluhan teknis agar lebih cepat mendapat pelayanan.

Kantor PLN tersebar di seluruh Indonesia, Jawa tengah , timur, barat,dan lain sebagainya. Berikut daftar kantor pelayanan yang bisa kamu kunjungi.

PLN Jawa Tengah
  1. PLN Slawi - Tegal Jawa Tengah · Telepon : (0283) 492105
  2. PLN Cilacap Region - Cilacap Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0282) 531706
  3. Kantor PLN Rayon Comal - Pemalang Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0285) 4475631
  4. PLN Kedungwuni Pelayanan Gangguan -Pekalongan, Jawa Tengah · Telepon : (0285) 785032
  5. PLN UNIT LAYANAN PELANGGAN AJIBARANG -Banyumas, Jawa Tengah · Telepon : (0281) 572115
  6. PLN UNIT LAYANAN PELANGGAN KEBUMEN - Kebumen Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0287) 382220
  7. PT PLN Persero Rayon Majenang - Cilacap Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0280) 622220
  8. PLN UNIT LAYANAN PELANGGAN WONOSOBO - Wonosobo Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0286) 321058
  9. PLN CILEDUG - Cirebon, West Java · Telepon : (0231) 661141
  10. PLN Area Pekalongan - Kota Pekalongan , Jawa Tengah · Telepon : (0285) 434784
  11. PLN UNIT LAYANAN PELANGGAN PURBALINGGA - Purbalingga Regency, Jawa Tengah · Telepon : (0281) 891020
  12. PT. PLN Area Purwokerto - Banyumas, Jawa Tengah · Telepon : (0281) 634220
  13. PLN Kendal - UPJ Weleri Jawa Tengah Telepon : (0294) 641026
  14. PLN Unit Layanan Pelanggan BANYUMAS Jawa Tengah · Telepon : (0281) 796026
  15. PLN Rayon Jepara -  Jawa Tengah · Telepon : (0291) 591021
  16. PT. PLN Telepon : (Persero) UP3 Magelang Jawa Tengah · Telepon : (0293) 363556
PLN Jawa Barat
  1. PT PLNTelepon : (Persero) - Kantor Distribusi Jawa Barat Bandung , Jawa Barat ·Telepon : (022) 4230747
  2. PT. PLNTelepon : (Persero) ULP Bandung Timur,  Jawa Barat ·Telepon : (022) 7203992
  3. PLN Jatiwangi - Majalengka Regency, Jawa Barat ·Telepon : (0233) 881136
  4. PT. PLN Persero Garut Regency, Jawa Barat ·Telepon : (0262) 421351
  5. PLN Cianjur Jawa Barat ·Telepon : (0263) 266222
  6. PLN CILEDUG - Cirebon, Jawa Barat ·Telepon : (0231) 661141
  7. PLN Mustika Jaya Kota Bekasi, Jawa Barat ·Telepon : (021) 29089737
  8. PLN Cirebon, Jawa Barat ·Telepon : (0231) 323045
  9. PLN Kota Depok , Jawa Barat ·Telepon : (021) 7520488
  10. PLN Rayon Sumber Area Cirebon Jawa Barat ·Telepon : (0231) 321741
  11. PT. PLNTelepon : (Persero) DJBB AREA SUKABUMI RAYON SUKARAJA - Sukabumi, Jawa Barat ·Telepon : (0266) 221537
  12. PLN APJ Cirebon, Jawa Barat ·Telepon : (0231) 236560
  13. PLN Ciamis Jawa Barat ·Telepon : (0265) 771119

PLN Jawa Timur

  1. PLN Rayon Krian Sidoarjo Regency, Jawa Timur · (031) 8971383
  2. PT. PLN Persero Kota Surabaya , Jawa Timur · (031) 8436396
  3. PT PLN (Persero) Rayon Wlingi -Blitar, Jawa Timur · (0342) 695042
  4. PLN Nganjuk - Nganjuk Regency, Jawa Timur
  5. PT. PLN Gardu Induk 70 Kv Dolopo - Madiun, Jawa Timur · (0351) 367227
  6. PT. PLN (Persero) Rayon Babat - Lamongan Regency, Jawa Timur · (0322) 321343
  7. PT PLN UPT Surabaya Kota, Jawa Timur · 8285505
  8. PLN Rayon Pasuruan Kota - Jawa Timur · (0343) 424335
  9. PT. PLN (Persero) ULP Pare - Kediri, Jawa Timur · (0354) 391006
  10. PT PLN - Unit Layanan Pelanggan Bangkalan Jawa Timur · (031) 3098220
  11. PLN UPJ Mojosari - Mojokerto, Jawa Timur · (0321) 596194
  12. PLN Rayon Rungkut - Kota Surabaya, Jawa Timur · (031) 8432397
  13. PT. PLN Pamekasan Jawa Timur · (0324) 322115
  14. PT PLN Unit Layanan Pelanggan Blega - Bankalan Jawa Timur · (031) 3041220
  15. PLN AREA KEDIRI Kediri, Jawa Timur · (021) 1238964

Itulah beberapa informasi kontak PLN yang dapat di hubungi, mulai dari call center , alamat kantor pusat hingga sesuai daerah masing-masing di pulau Jawa.

Sedangkan jika kamu ingin mengecek kantor dan call center PLN yang tinggal di luar pulau Jawa, maka bisa memanfaatkan google map. Hasil pencarian akan merekomendasikan sesuai dengan domisili terdekat.

Akhir kata,

Itulah daftar kontak PLN yang dapat kami sampaikan. Pelanggan bisa menghubungi nomor 123 untuk mendapat berbagai informasi. Semoga bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel